Rabu, 01 Juli 2015

Harga Samsung Galaxy S6 dan Spesifikasinya

Harga Samsung Galaxy S6 - Kali ini Samsung kembali mengeluarkan seri ponsel terbarunya, yaitu Samsung Galaxy S6 yang mengusung desain dengan konsep baru dan berbeda dengan seri Samsung Galaxy sebelumnya. Dengan menggunakan bahan metal dan kaca membuat Samsung Galaxy S6 berkesan premium dan elegan. Dengan menggunakan kamera utama 16 MP dengan teknologi OIS mampu melakukan perekaman 4K dan kamera sekunder 5MP.

Melihat kecepatan aksesnya, ponsel ini cukup istimewa karena dibekali dengan prosesor Exynos 7420 octa-core 64-bit serta didukung dengan memory internal 32GB, 3GB RAM dan dibekali dengan baterai 2550mAh yang mampu melakukan pengisian hanya dalam waktu 20 menit. Tentunya fitur utama tersebut sangat menarik bagi mereka yang menginginkan kualitas gambar yang bagus serta membutuhkan kecepatan akses data yang cepat.



Spesifikasi Samsung Galaxy S6 

  • Jaringan 2G GSM,GPRS, EDGE 
  • Jaringan 3G ,HSDPA 42Mbps, HSPA 5.76Mbps 
  • Jaringan 4G LTE, LTE Cat6 300/50Mbps 
  • Kamera Utama 16MP, Autofocus,Dual-LED flash,HDR Kamera Depan 5MP,1080p@30fps,dual-video call 
  • Video perekam 2160p@30fps, 1080p@60fps, 720p@120fps,HDR,dual video rec 
  • Layar 5” Super AMOLED capacitive touchscreen,16juta warna 
  • Resolusi 1440 x 2560pixels(~554ppi pixel density) 
  • Corning Gorilla Glass 4,TouchWiz UI, IP68 Certified, Samsung Pay(Visa,Mastercatd, AMAEX Certifed) 
  • Wi-fi 802.11 a/b/g/n dual-band,Wi-Fi Direct,Wi-Fi hotspot 
  • Bluetooth v4.0 A2DP,EDR,LE, apt-X 
  • MicroUSB v3.0(MHL 3 TV out)USH-host, NFC,Infrared port 
  • Android OS 5.0 Lollipop Chipset Snapdragon 810 
  • Memory Internal 32GB, RAM 3GB 
  • Memory Eksternal Tidak ada 
  • CPU Exynos 7420 Octa-core 64-bit GPU Mali T-760 
  • Baterai Li-Ion 2550 mAh, Non-removable 
  •  Talktime
Kelebihan Samsung Galaxy S6
  1. Memiliki layar yang cukup besar yaitu 5 inchi dengan kualitas Super AMOLED resolusi quad HD 2560x1440pixels sehingga akan memuaskan pengguna pada saat browsing  ataupun nonton video. 
  2. Dengan kamera primer 16MP mampu melakukan perekaman sampai 4K cukup sempurna untuk mengabadikan momen-momen spesial anda dan keluarga dan kamera depan 5MP sangat cocok buat foto selfie dan video call 
  3. Android OS 5.0 Lollipop merupakan sistem operasi terbaru yang kaya akan aplikasi dan fitur-fitur unggulan dan memudahkan pengguna untuk menambah aplikasi lain.
  4. Memiliki daya tahan baterai cukup besar dengan 2550 mAh sehingga sangat nyaman digunakan tanpa sering melakukan charge.
Kekurangan Samsung Galaxy S6
  1. Harga yang ditawarkan masih sangat mahal untuk kalangan menengah ke bawah.
  2. Tidak adanya slot memory eksternal.
  3.  Baterai Non-removable 
Itulah informasi seputar Spesifikasi dan Harga Samsung S6 terbaru, semoga bermanfaat untuk Anda yang sedang mencari informasi mengenai ponsel terbaru dari Samsung tersebut.